![]() |
Foto : Media Lombang-Lombang |
Di sana, Anda akan disuguhkan dengan hamparan pantai yang
luas. Anda juga akan menemukan pohon kelapa yang tumbuh di tepi pantai. Ada
juga beberapa gazebo yang bisa Anda gunakan untuk bersantai dan juga berteduh.
Dengan begitu, Anda pun tak perlu merasa khawatir akan kepanasan selama
menghabiskan waktu untuk berlibur di sana.
Keindahan dan Aktivitas di Pantai Lombang-Lombang Mamuju
Anda tak akan merasa rugi jika berlibur di Pantai
Lombang-lombang Mamuju. Keindahan yang ditawarkan di sana. Oleh karena itu, tak
heran jika lokasi wisata yang satu ini menjadi favorit para wisatawan. Pihak
pemerintah dan warga setempat pun bekerjasama dengan baik, sehingga pantai ini
juga bersih dan bebas dari sampah.
Pantai ini tampak masih alami. Dengan begitu, lokasi ini
pun sangat cocok untuk Anda yang ingi bersantai sekaligus menghilangkan rasa
bosan. Suasana alami yang Anda temukan akan dilengkapi dengan pasir hitam dan
sangat halus. Pasir hitam halus ini membentang sekitar 5 km. Dengan begitu,
pemandangan ini pun akan sangat bersahabat di mata tiap pengunjung.
Ada banyak sekali kegiatan yang bisa Anda lakukan di
Pantai Lombang-lombang Mamuju. Anda bisa bermain pasir, sepak bola, voli
pantai, bahkan sebatas bersantai dengan keluarga atau sahabat. Arus ombak di
sana tak terlalu besar, sehingga tetap aman untuk para pengunjung. Anda pun
bisa snorkeling dan berenang di sana.
Baca juga :
- Ini Dia 5 Tempat yang Wajib Dikunjungi di Mamuju
- Rasakan Sensasi Liburan ke Bukit Jati Gentungan
- Mencicipi Kelezatan dan Sensasi Makanan Khas Mamuju
- Temukan Cinderamata Terbaik di Toko Cenderamata Sulbar
Bagi Anda yang ingin berlibur di sana, di sana ada banyak fasilitas yang disediakan. Anda bisa menyewa pelampung jika ingin berenang. Ada juga balai dari bambu yang disewakan, sehingga Anda pun bisa meletakkan barang-barang atau bahkan beristirahat. Di sana juga ada pernak-pernik khas Kota Mamuju.
Pastikan Anda menikmati keindahan Pantai Lombang-lombang
Mamuju. Lebih dari itu, pada bulan Agustus dan September Anda bahkan bisa
menikmati durian yang disediakan pada masa panen di sana.