Irjen Pol. Nandang |
Irjen. Pol. (Purn.) Drs. Nandang,
M.H. pernah menjabat sebagai kepala kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Barat
(Sulbar) ke-2 tahun 2016. Irijen Pol. Nandang lahir di Garut, Jawa Barat, 13
Desember 1960 dan ia adalah seorang Purnawirawan perwira tinggi Polri sebelumnya
pernah menjabat Pati Baintelkam Polri pada Penugasan pada Badan Intelijen
Negara (BIN). Irjen Pol. Nandang adalah lulusan Akademi Polisi (Akpol) tahun
1985 ini juga sangat berpengalaman dalam bidang lantas. sebelum menjabat Pati Baintelkam Polri jenderal Nandang adalah Kepala Kepolisian Daerah Riau. Berikut
adalah riwayat pendidikan, Kejuruan dan jabatannya :
Pendidikan Polri
AKABRI (1985)
PTIK (1992)
SESPIM (2001)
SESPATI II (2009)
LEMHANNAS 50 (2013)
Pendidikan Kejuruan
LAPNA REGIDENT (1988)
PASEN LANTAS (2001)
SUSJAB KAPOLRES VI (2002)
Riwayat Jabatan
Kapolsek Sintang (1985)
Kasat Lantas Polres Sintang (1988)
Kabag Ops Polres Inhil (1995)
Wakapolres Dumai
Dir Lantas Polda Sulsel
Karoops Polda Kalsel (2011)
Wakapolda Kalimantan Selatan (2012)
Analis Kebijakan Madya bidang Kurikulum Lemdikpol (2013)
Irbidjemenopsnal I Irwit Itwasum Polri (2014)
Karojianstra Sops Polri (2016)
Kapolda Sulbar[1] (2016)
Kapolda Riau[2] (2017)
Pati Baintelkam Polri (Penugasan pada BIN) (2018).
Sebelumnya, jabatan pertama Kapolda Sulbar adalah Brigjen
Pol. Lukman Wahyu, dan Kapolda ke-2 adalah Irjen Pol Nandang, dan pada tahun
2017, kemudian dijabat oleh Brigejn Pol Baharuddin Djafar hingga saat ini tahun
2018.
Kapolda Sullbar yang dijabat oleh Brigjen Pol. Lukman Wahyu,
akan digantikan oleh Brigjen Pol. Nandang yang juga mantan Direktur Lalulintas
(Dirlantas) Polda Sulsel. Sementara Lukman Wahyu akan bergeser ke jabatan
barunya Kasespimmen Sespin Polri pada saat itu.
Brigjen Pol Nandang telah resmi menjabat sebagai Kapolda
Daerah Riau menggantikan Irjen Pol Zulkarnain berpindah tugas menjadi Kapolda
Sumatera Selatan (Sumsel) yang sebelumnya telah dilakukan parade resmi
perpisahan serta penyambutan resmi di Sekolah Polisi Negara Pekanbaru. Irjen
Po. Nandang, tahun 2018 telah resmi menjabat sebagai Pati Baintelkam Polri untuk
penugasan Badan Intelijen Negara (BIN).
Baca juga Seputar
Polda Sulbar :